SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1434 H


Senin, 13 Juni 2016

Tugas Softskil (Akuntansi Internasional)

Analisis Jurnal ke 1

Topik atau Tema                     : Menilai kinerja keuangan PT. Bumi Resources Tbk
                                  berdasarkan analisis rasio yang digunakan oleh perusahaan.
·         Judul                                       : Analisis Laporan Keuangan Untuk Menilai Kinerja    
                                                Keuangan PT. Bumi Resources Tbk.
·         Nama Penulis                          : Marsel Pongoh

·         Ringkasan Latar Belakang
 Dalam Statement of Financial Accounting Concepts (SFAC) No. 1 dijelaskan bahwa tujuan utama dari laporan keuangan adalah untuk menyediakan informasi yang berguna dalam pembuatan keputusan bisnis dan ekonomi. Agar dapat memberikan informasi yang berguna maka laporan keuangan harus berkualitas. Menyediakan informasi yang berkualitas tinggi adalah penting karena hal tersebut akan secara positif mempengaruhi penyedia modal pemegang kepentingan lainnya dalam membuat keputusan investasi, kredit, dan keputusan alokasi sumber daya lainnya yang akan meningkatkan efisiensi pasar secara keseluruhan. Dengan menggunakan analisa rasio dimungkinkan untuk dapat menentukan tingkat likuiditas,  rentabilitas, aktivitas suatu badan usaha. Metode penelitian yang digunakan seperti objek penelitian dilakukan di PT. Bumi Resources Tbk melalui situs – situs resmi perusahaan. Metode Pengumpulan data dilakukan data primer yaitu sumber penelitian yang diperoleh secara langsung dan data sekunder dikumpulkan oleh penulis seperti gambaran umum PT. Bumi Resources Tbk dan  Laporan keuangan PT. Bumi Resources Tbk tahun  2009 2011 yang meliputi neraca dan laba rugi. Populasi dalam  penelitian  ini  adalah  laporan  keuangan  PT.  Bumi  Resources  TbkSedangkan untuk penelitian sampel yang diambil yaitu laporan keuangan perusahaan yang diterbitkan selama tiga tahun terakhir yaitu tahun 2009, tahun 2010, dan tahun 2011.

·           HASIL PENELITIAN 
Dalam melaksanakan penelitian ini, dilakukan dengan menggunakan laporan keuangan   perusahaan yang telah di publikasikan.
Tabel 2. Laporan Keuangan Bumi Resources TBK

                                        Dalam Jutaan Rupiah
2009
2010
2011
Total Asset
55,933,615
63,363,659
66,814,128
Current Asset
17,362,616
23,161,472
23,406,190
Cash and Cash eq.
477,036
2,066,633
626,507
Trade Receivables
1,725,781
1,660,711
3,221,833
Inventories
1,305,157
1,066,485
1,425,051
Non Current Asset
30,570,997
40,202,107
43,407,930
Fixed Asset Net
8,196,568
7,397,292
8,201,277
Deffered Tax Assets
1,986,729
n.a
n.a
Other Assets
860,697
670,983
830,298
Liabilities
48,493,247
51,506,526
57,960,099
Current Liabilities
15,886,176
12,277,283
23,044,376
Trade Payables
1,749,840
999,456
1,561,480
Taxes Payable
2,068,089
1,978,105
1,925,884
Accrued Expenses
1,382,464
1,874,256
2,409,415
Non Current Liabilities
32,607,072
39,229,243
34,915,724
Shareholder Capital
7,440,367
11,857,133
10,667,629
Revenue
34,451,217
26,315,998
36,281,598
Cost Of Good Sold
23,963,687
17,644,829
21,825,408
Gross Profit
10,487,530
8,671,170
14,456,190
Operating Expense
4,488,002
2,812,562
4,261,406
Operating Profit
5,999,528
5,858,607
10,194,784
Other Income (Expense)
(1,133,570)
(1,088,754)
(4,767,123)
Profit and Loss before
Taxes
4,865,958
4,769,853
5,427,661
Comprehensive Profit
1,790,218
2,392,058
1,950,547

·           Kesimpulan
Rasio likuiditas, solvabilitas dan profitabilitas adalah rasio yang digunakan dalam penelitian tersebut dan secara keseluruhan keadaan perusahaan berada dalam keadaan baik, meskipun selama kurun waktu dari tahun 2009 – 2011 berfluktuasi dan mengalami peningkatan seiring kemampuan perusahaan dalam meningkatkan laba dan efisiensi dalam menggunakan sumber daya.
·           Saran
Perusahaan harus meningkatkan likuiditasnya, meskipun dalam kondisi likuid tapi akan lebih baik jika perusahaan meningkatkan likuiditasnya untuk menjaga kepercayaan bagi para kreditur dan keberhasilan perusahaan dalam menghasilkan laba dalam keadaan baik dan keadaan ini harus tetap dipertahankan oleh perusahaan. 
Jurnal Di publikasi oleh Lembaga Universitas Sam Ratulangi Manado Fakultas Ekonomi dan Bisnis Akuntansi Pada Bulan September 2013
Tulisan Ini Adalah Salah Satu Bentuk Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Akuntansi Internasional

Nama                    : D. Purnomo
Dosen                    : Jessica Barus, S.E., Mmsi.

UNIVERSITAS GUNADARMA
FAKULTAS EKONOMI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar